Kamis, Maret 28, 2024

60 Kepala Keluarga di Desa Tuapejat Dapat Bantuan Bedah Rumah

Must read

Mentawai, Dutametro – Sebanyak 60 Kepala Keluarga di Desa Tuapejat Kecamatan Sipora Utara, Kabupaten Kepulauan Mentawai mendapat
bantuan bedah rumah melalui program RTLH dari Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Pemukiman dan Pertanahan Sumbar.

Beberapa waktu lalu Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Pemukiman dan Pertanahan Sumbar sudah melaksanakan sosialisasi dan survei lokasi bersama DPKP Mentawai.

“Desa Tuapejat mendapat bantuan rumah Bedah dari melalui program RTLH dari Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Pemukiman dan Pertanahan Sumbar. Rumah bedah ini memang sangat dibutuhkan masyarakat”, ucap Kepala Desa Tuapejat Pusubiat T. Oinan (07/03).

Namun Pusubiat T. Oinan belum tahu persis petunjuk dan tekniknya karena, Saya belum ada laporan dari fasilitator, saya harapkan semua berjalan seperti apa Juknisnya”, katanya lagi.

Yang jelas pembangunan bedah rumah ini dalam proses awal, Penerimanya juga sudah jelas. dan dia berharap bisa selesai dan tak ada kendala, dan rumah bisa dimanfaatkan oleh masyarakat. Sc

More articles

IklanIklanIklan HuT RI

Latest article