Kamis, Maret 28, 2024

Korban Bencana Tanah Longsor, Wakil Bupati Serahkan Bantuan

Must read

Pesisir Selatan, dutametro.com-Wakil Bupati Pesisir Selatan, Rudi Hariyansyah menyerahkan bantuan kepada korban bencana tanah longsor yang terjadi di Nagari Talang Balarik dan Nagari Tebing Tinggi, Kecamatan Ranah Ampek Hulu Tapan dan Kecamatan Basa Ampek Balai Tapan, Senin (13/6).

Bantuan yang diserahkan wabup untuk korban bencana tanah longsor itu berupa tikar tempat tidur, kain selimut dan makanan siap saji. “Ya, kita langsung menyerahkan bantuan kepada masyarakat yang terkena musibah tanah longsor di Nagari Talang Balarik dan Nagari Tebing Tinggi, Kecamatan Ranah Ampek Hulu Tapan dan Basa Ampek Balai Tapan,” kata Rudi Hariyansyah ketika meninjau bencana tanah longsor tersebut.

Dikatakan, bencana longsor yang terjadi pada hari Sabtu malam tanggal 11 Juni 2022 sekitar pukul 20.00 WIB itu menimpa 4 Kepala Keluarga (KK) dan mengakibatkan 3 unit rumah ambruk.

“Saya, atas nama Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan turut prihatin dengan bencana longsor yang menimpa para korban, dan saya sangat bersyukur kejadian ini tidak memakan korban jiwa ataupun luka-luka. Diharapkan, para korban sabar menerima ujian ini dan berusaha untuk bangkit,” pinta Wabup Rudi Hariyansyah.

Selanjutnya wabup mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan berhati-hati apalagi saat musim penghujan, karena tanah menjadi tidak stabil dan rawan longsor. Apalagi di sekitar daerah longsor, ada beberapa rumah yang dinyatakan rawan longsor karena kondisi tanah sudah turun akibat terus diguyur hujan.

Hadir mendampingi Wabup Rudi Hariyansyah saat peninjauan lokasi longsor itu, Kepala BPBD Pesisir Selatan, Doni Gusrizal, Kepala Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Wendra Rovikto, Camat Ranah Ampek Hulu Tapan, Mar Alamsyah, anggota Polsek Tapan, walinagari, dan anggota BPBD Pos Tapan.

More articles

IklanIklanIklan HuT RI

Latest article