Ketua DPRD Kabupaten Agam Novi Irwan dan Wakil Ketua DPRD Marga Indra Putra menghadiri pelantikan Penjabat Wali Nagari dan Peresmian Nagari Durian Kapeh Darussalam, Rabu (14/12).
Peresmian Nagari Durian Kapeh Darussalam dilakukan langsung oleh Bupati Agam Andri Warman yang sekaligus melantik Iswan Hendri sebagai Pj. Wali Nagari tersebut.
Kegiatan itu juga dihadiri Anggota DPR-RI Guspardi Gaus, Asisten, Kepala OPD, Camat, Wali Nagari, Niniak Mamak, Bundo Kanduang, dan tokoh masyarakat serta masyarakat Durian Kapeh Darussalam.
Ketua DPRD Agam Novi Irwan mengatakan dengan telah sahnya Nagari Durian Kapeh Darussalam sebagai nagari definitif diharapkan dapat mengoptimalkan pelayanan ke masyarakat.
“Untuk penjabat Walinagari yang baru dilantik diharapkan agar segera melakukan penataan pemerintahan nagari mulai dari administrasi, sampai pembangunan nagari dalam rangka memenuhi kebutuhan nagari dan masyarakat,” kata Novi Irwan.
(Ns)