Rabu, Oktober 9, 2024

Najjar Lubis Dapat Piagam Penghargaan Dari Bupati Pasbar Sabagai Tokoh Partisifasi Pembangunan Objek Wisata

More articles

Pasaman Barat,dutametro.com.-Najjar Lubis Dapat Piagam Penghargaan Dari Bupati Pasbar Sabagai Tokoh Partisifasi Pembangunan Objek Wisata,Tokoh masyarakat Jorong Aek Nabirong Kenagarian Parit Kecamatan Koto Balingka Pasbar, Najjar Lubis mendapatkan piagam penghargaan sebagai tokoh partisifasi pembangunan wisata di Pasaman Barat dari pemerintah daerah Kabupaten Pasaman Barat.

Piagam penghargaan itu diserahkan bertepan pada Hari jadi Kabupaten Pasaman Barat ke-19, oleh Bupati Pasaman Barat didampingi Wakil Bupati Risnawanyo pada puncak acara Pasaman Barat Exspo, Sabtu (14/1/2023) malam.

“Terimakasih kepada pemeritah daerah Pasaman Barat yang telah memberikan penghargaan ini kepada saya, Namun selama ini saya tidak pernah merasa untuk menuntut agar saya diberikan penghargaan Karna yang menilai apa yang saya perbuat tentu bukan saya sendiri,” kata Najar Lubis

Ia mengatakan, tapi yang menilai bermanfat dan berasil ini semua adalah orang banyak kususnya masyarakat Pasaman Barat.

Artinya saya sangat berterimakasih dan bangga penghargaan yang diberikan oleh Pemerintah Daerah Pasaman Barat tentunya Bupati Pasaman Barat,

Ia mengatakan, pembangunan objek wisata yang dibangun berada di Jorong Aek Nabirong Kenagarian Parit Kecamatan Koto Balingka Pasaman Barat namanya Wisata Peridon siap maju.

Pada objek wisata ini ada Kolam Renang Bertaraf internasional, Arung Jeram, Wisata Buah, Panjat Tebing, Sirkuit Motor Cross dan lainnya, beserta penginapan dengan sarana yang lengkap tentu ini kita kembangkan wisata Pasaman Barat.

“Pembangunan objek wisata ini kita gunakan dari dana pribadi artinya kita berusaha bagaimana cara selama ini walaupun sakit-sakit namun kita percaya dan yakin bahsanya wisata peridon pasti maju,” katanya.

Selain objek wisata, katanya, Ia juga telah membangun jalan lebih kurang 80 kilometer di dua kecamatan dengan menggunakan dana pribadi dan pembangunan lainnya.

“Harapan saya pada pemda Pasaman Barat marilah kita sama-sama berjuang, bersatu, kompak, seayun selangkah bagaimana Pasaman Barat kedepan lebih maju,” katanya. (*)

- Advertisement -spot_img

Latest