Senin, Mei 29, 2023
Array

Turnamen Sepak Bola STFC Cup VII 2021, Azka Selection Raih Juara 1

Must read

Pasaman Barat-,dutametro.com. -Bupati Pasaman Barat Hamsuardi menghadiri Final sekaligus penutup Tournament Sungai Talang Football Cup (STFC) VII 2021, Rabu (24/11/2021) bertempat di Lapangan Sungai Talang FC.

Pertandingan dibabak Final dimenangkan oleh Azka Selection dari Sumber Agung Kecamatan Kinali yang mengalahkan Persitas dari Ujung Gading Kecamatan Lembah Melintang dengan Skor akhir 3 – 2.

Turnamen STFC tersebut dilaksanakan mulai 1 – 24 November 2021 yang diikuti oleh Club sepak bola se Kecamatan Pasaman Barat.

Bupati Hamsuardi ucapkan selamat kepada pemeng yang sudah berhasil menjadi juara pada Turnamen STFC VII 2021 ini. Perjuangan saudara-saudara sudah membuat orangtua, pelatih dan juga mengharumkan nama baik daerah saudara masing-masing dengan prestasi yang saudara dapatkan.

“Tetap Optimis, terus berlatih dan persiapkan diri untuk mengikuti turnamen lainnya baik tingkat kecamatan, kabupaten, bahkan tingkat provinsi,”katanya.

Bupati berikan apresiasi dan dukungan atas terselenggaranya turnamen tersebut. Selain untuk memajukan sepakbola di Kabupaten Pasaman Barat, turnamen ini juga bisa menambah daya tarik bagi calon atlet muda untuk menggemari olahraga khusunya di bidang sepak bola.

Di akhir sambutan bupati Hamsuardi menginformasikan bahwa pada pertengahan Desember mendatang, Pemerintah Daerah Pasaman Barat akan mengadakan turnamen terbuka antar nagari dalam menyambut HUT Pasbar ke 18 tahun. 

“Kita memberikan kesempatan bagi para pecinta sepak bola di Pasaman Barat, bahwa pada Desember nanti Pemda akan mengadakan turnamen terbuka antar nagari. Ini kita lakukan untuk memeriahkan dan menyambut HUT Pasbar yang ke 18. Dan untuk tim yang menang, nantinya akan kami bangun stadion di daerah tim pemenang tersebut,”ungkapnya.

Dalam acara tersebut juga hadir sejumlah anggota  Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pasaman Barat yakni, Wakil Ketua DPRD, Endra Yama Putra, Erianto, Ali Nasir, Syafridal, Dedi Lesmana,   pengusaha muda Pasbar Marta Gunawan, Manager PS Pasbar HD Dianovri Harpama, OPD terkait dan undangan yang hadir lainnya.

Setelah pertandingan bupati didampingi para anggota DPRD, OPD dan stakeholder terkait lainnya menyerahkan hadiah bagi pemenang turnamen yang mana juara 1 dengan Hadiah Rp 7 juta, juara 2 Rp 5 juta dan penghargaan bagi pemain terbaik Rp 500 dan Top Score Rp 500. Khusus pemain terbaik bupati menjanjikan akan diterima sebagai Tenaga Harian Lepas (THL) di Pemda Pasbar.

More articles

iklan

 

iklan

iklan

iklan

iklan

iklan

iklan

Latest article