Gubernur Sumatera Barat, Ir. Mahyeldi membuka secara langsung kegiatan perlombaan atau Event Smansa Competition 2022 yang bertempat di SMAN 1 Solok Selatan, Selasa (22/03/2022).
Gubernur juga didampingi oleh Wakil Bupati Solok Selatan H Yulian Efi dan Kepala OPD terkait.
Untuk diketahui, Even Smansa Competition 2022 ini merupakan perlombaan olahraga Bola Basket se-Sumatera Barat.
Gubernur dalam sambutannya mengatakan agar dalam pelaksanaan kegiatan perlombaan ini untuk selalu menjaga sportivitas dan menjadikan moment ini sebagai ajang silahturahmi.
Sementara itu, Wakil Bupati Solok Selatan mengatakan bahwa kegiatan perlombaan ini merupakan kebanggaan bagi Pemerintah Solok Selatan, dimana SMAN 1 Solok Selatan sebagai tuan rumah.
Dengan terselenggaranya event akbar Gubernur Cup III ini, diharapkan peserta dapat meraih hasil yang memuaskan dan penyelenggara kegiatan yakni SMAN 1 Solok Selatan dapat memberikan layanan yang maksimal kepada tamu undangan, ungkap Wabup.
Selain itu, dalam setiap pertandingan nantinya agar senantiasa menjaga nama baik daerah dan menjunjung sportivitas, tutur Beliau. (Met)