Jumat, Maret 29, 2024

Polsek Sikakap Adakan Kegiatan Bakti Sosial Dan Bermacam Pertandingan Olah Raga Peringati HUT Bhayangkara ke 76

Must read

Peringati Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke 76 yang jatuh pada tanggal 1 Juli, Polsek Sikakap adakan kegiatan bakti sosial membersihkan rumah ibadah dan mengadakan bermacam pertandingan seperti pertandingan futsal dan bola volley.

Kapolsek Sikakap Iptu Yanuar, mengatakan, bakti sosial membersihkan rumah ibadah dilakukan oleh anggota Polsek Sikakap, ibu Bhayangkari Polsek Sikakap, dibantu juga oleh masyarakat setempat, ribu mah ibadah yang kita bersihkan mesjid, musholla, dan Gereja, yang ada di Kecamatan Sikakap, hal ini kita lakukan untuk memperingati HUT Bhayangkara ke 76 sebagai rasa syukur dan pendekatan yang kita lakukan kepada masyarakat, Polisi merupakan mitra masyarakat, kalau masyarakat sudah dekat dengan Polisi tentu hubungan baik akan terjalin kalau ada masalah tentang Kamtibmas masyarakat tidak takut melaporkan kejadian tersebut kepada pihak kepolisian.

Rumah ibadah yang telah kita bersihkan Gereja Kristen Protestan Mentawai (GKPM) Desa Matobe, Mesjid Nurul Ikhsan, dan Mesjid Jabar Nur di Desa Sikakap.

Pertandingan Futsal diikuti 24 Klop, juara satu dimenangi klop Cikubermen, juara dua APMS Sikakap, dan juara tiga Ishak, sementara pencetak gol terbanyak diraih oleh Nario Pasaribu dengan 23 Gol dari klop Karang Taruna Desa Taikako, sementara pemain terbaik jatuh kepada Ifzil dari klop Cikubermen.

Pertandingan bola volley masih berjalan, sebagai Kapolsek Sikakap saya mengucapkan terima kasih atas dukungan dari seluruh unsur masyarakat sehingga setiap kegiatan yang dilaksanakan oleh Polsek Sikakap berjalan aman, dan lancar, setiap kegiatan tentu ada kekurangan berkat bantuan dari seluruh unsur masyarakat kekurangan tersebut dapat di tutupi, Polisi merupakan pelayanan, pelindung dan Pengayom masyarakat sudah sewajarnya Polisi itu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, katanya. Sl

More articles

IklanIklanIklan HuT RI

Latest article