Kamis, April 25, 2024

Pengecekan Pos Pengamanan Operasi Lilin Mansinam 2022 Oleh Forkopimda Teluk Bintuni

Must read

Kapolres Teluk Bintuni AKBP JUNOV SIREGAR di dampingi Bupati Teluk Bintuni Ir. Petrus Kasihiw, M.T. melaksanakan peninjauan ke Pos Terpadu Pengamanan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023.

Turut Hadir dalam kegiatan Tersebut,
Dandim 1806 Teluk Bintuni, WakapolresTeluk Bintuni, Kaposda Bin Teluk Bintuni, Kabagops, Kasat lantas , Plt. Sekda Bintuni, Danpos Al Bintuni dan Kasat Pol PP.

Kapolres bersama Bupati Teluk Bintuni melakukan pengecekan kesiapan personil pengamanan dan sarana prasarana yang ada di Pos Terpadu Ops lilin Mansinam Tersebut.

“Pengecekan ini dilaksanakan untuk meninjau kesiapan dari personel pengamanan maupun sarana prasarana penunjang, untuk memastikan perayaan Tahun Baru di wilayah Teluk Bintuni dapat berjalan aman dan kondusif”. Ucap Bupati Teluk Bintuni.

Kapolres Teluk Bintuni juga mengatakan, Kita sudah dirikan Pos Terpadu di depan jalan raya teluk Bintuni tepatnya di dua jalur ini, yang mana diisi dari berbagai unsur, baik itu dari TNI/Polri, Sat Pol PP dan Basarnas sehingga masyarakat yang berkumpul dapat terlayani dengan baik.

Selanjutnya Kapolres Teluk Bintuni Beserta Rombongan Forkopimda Teluk Bintuni Bergeser dari Pos Terpadu menuju Pos Pelayanan Natal dan tahun baru 2023 di kampung banjar ausoy distrik manimeri kab. Teluk Bintuni.

Bupati Teluk Bintuni juga mengecek Kesiapan Personel di Pos Pelayanan Ops Lilin Mansinam – 2022, serta mengisi buku tamu yang sudah di siapkan oleh Personel jaga.

Kegiatan Tersebut di laksanakan untuk mengecek kesiapan personel gabungan dilapangan untuk pengamanan ibadah dan pergantian malam tahun baru.

More articles

IklanIklanIklan HuT RI

Latest article