KunKer di Kecamatan Pagai Utara PJ Bupati Mentawai Minta Camat Fokus Ke Pelayanan Kesehatan, Pendidikan, dan Pencatatan Sipil

More articles

PagaiUtara,dutametro.com.-Kunjungan Kerja (KunKer) PJ Bupati Kabupaten Kepulauan Mentawai Fernando Jongguran Simanjuntak di Kecamatan Pagai Utara, Kabupaten Kepulauan Mentawai, Sabtu (3/6/2023), Fernando Jongguran Simanjuntak minta Camat Pagai Utara Fokus ke pelayanan kesehatan, pendidikan, dan pencatatan sipil.

Fernando Jongguran Simanjuntak, PJ Bupati Kabupaten Kepulauan Mentawai, mengatakan, Saya tahu mengabdi dengan segala keterbatasan seperti saat ini tidaklah mudah, akan tetap untuk pelayanan kesehatan, pendidikan, dan pencatatan sipil harus menjadi fokus utama Pemerintah Kecamatan Pagai Utara, jangan sungkan untuk melaporkan kendala-kendala dan kekurangan di puskesmas, pendidikan, dan pencatatan sipil.

selain tiga bidang tersebut masalah keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) harus menjadi perhatian juga bagi Pemerintah Kecamatan Pagai Utara.

kenapa saya minta Camat Pagai Utara Fokus dalam bidang kesehatan, Pendidikan, dan pencatatan sipil, karena tidak bidang tersebut merupakan pelayanan dasar yang musti harus dilakukan kepada masyarakat.

Tujuan dari Kunjungan Kerja (Kunker) ini di Kecamatan Sikakap, Kecamatan Pagai Selatan, dan Kecamatan Pagai Utara untuk melihat langsung kondisi dan situasi yang ada di kecamatan-kecamatan tersebut, baik itu kantor camat, sekolah, kesehatan dan sarana dan prasaran jalan, masih banyak yang harus dibenahi, untuk itu saya katakan kepada kepala puskesmas, kepala sekolah dan pemerintah desa kalau ada kendala atau kekurangan silahkan laporkan kekurangan dan kebutuhan tersebut, dan jangan jadikan kekurangan tersebut menjadi kendala dalam memberikan pelayanan, serta perkuat Kordinasi dengan pemerintah kecamatan, ungkapnya.

Gabriel Sakeru, Camat Pagai Utara, mengatakan, Pemerintah Kecamatan Pagai Utara selalu membuka diri dan selalu siap kapanpun nakes, kepala sekolah, Pemerintah Desa, masyarakat, dan jajaran lainnya yang inggin berkordinasi dengan pemerintah kecamatan Pagai Utara, sebagai pelayan masyarakat pemerintah akan hadir bila dibutuhkan.

Dalam memberikan pelayanan kesehatan petugas puskesmas Saumanganya selalu turun ke desa-desa dalam wilayah kerja puskesmas Saumanganya, wilayah kerja puskesmas Saumanganya terdiri dari tiga Desa yakni Desa Saumanganya, Desa Silabu, dan Desa Betu Monga.

Dalam memberikan pelayanan pencatatan sipil Pemerintah Kecamatan Pagai Utara jemput bola dengan cara membuat jadwal kegiatan turun ke ke Desa-Desa di wilayah kerja Kecamatan Pagai Utara, seperti Desa Silabu, Desa Betu Monga, selain itu pelayanan pencatatan sipil juga diadakan di kantor Kecamatan Pagai Utara.

adanya kegiatan Kunjungan Kerja (Kunker) PJ Bupati Kabupaten Kepulauan Mentawai Pak Fernando Jongguran Simanjuntak ke Kecamatan Pagai Utara, ini menjadi peluang bagi kita Pemerintah Kecamatan Pagai Utara melaporkan kebutuhan dan kekurangan sarana dan prasarana di puskesmas dan sekolah-sekolah yang ada di Pagai Utara, dan mengajak langsung Pak PJ Bupati Kabupaten Kepulauan Mentawai melihat langsung kondisi kantor Kecamatan Pagai Utara, Puskemas, dan Sekolah-Sekolah, serta sarana jalan yang ada di Kecamatan Pagai Utara, Tuturnya.

Kunker PJ Bupati Mentawai di Kecamatan Pagai Utara, PJ Bupati Mentawai Fernando Jongguran Simanjuntak di dampingi oleh Kasat Satpol PP dan Damkar Mentawai Pudjo Rahardjo, Sekretaris Dinas Perikanan Mentawai Akmaluddin, Sekretaris Dinas Koperindag Mentawai Dominicus, Kepala Bidang Pengawasan dan Pemasaran Dinas Perikanan Mentawai Rudi Syorga, Kepala Bagian Pembangunan Mentawai Beni Sinaga, Camat Pagai Utara Gabriel Sakeru, Camat Sikakap, Victor, Camat Pagai Selatan Andar Sabelau, Kapolsek Sikakap AKP Jon Irfan, Danramil 04 Sikakap Kapten CZI Masri, Poskamla Sikakap Sertu Harum Syah, Pada Kunker tersebut PJ Bupati Mentawai Melihat langsung kondisi Kantor Pemerintah Kecamatan Pagai Utara, Puskesmas Saumanganya, Sekolah-Sekolah yang ada Di Desa Saumanganya, dan Memonitoring jalan yang sering dilewati masyarakat. SL

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest