Sijunjung,dutametro.com.–Mayat Tanpa Identitas ditemukan Mengambang Di Batang Kuantan Silokek.Mayat tanpa identitas ditemukan mengambang di aliran (Sungai) Batang Kuantan, Nagari Silokek, Jorong Sangkiamo, Kecamatan Sijunjung, Kabupaten Sijunjung, Provinsi Sumatera Barat, oleh dua orang warga setempat, saat akan memancing ikan di aliran sungai tersebut, Sabtu (10/6/2023) sekitar lebih kurang pukul 10.00 Wib.
Tepatnya lokasi penemuan mayat tersebut yaitu di pusaran air, sekitar lebih kurang 200 meter di hilir Jembatan Gantung atau sekitar lebih kurang 1,5 KM dari objek wisata Pasir putih Silokek arah ke Nagari Durian Gadang.
Penemuan mayat tanpa identitas ini, berawal ketika dua orang warga setempat yang bernama Rafli (23 tahun), serta Isal (31 tahun) hendak memancing di lokasi tersebut.
Tiba-tiba saja mereka dikagetkan oleh sesosok mayat yang mengambang di Sungai tersebut.
Mayat tanpa identitas itu dibawa oleh arus berputar-putar di pusaran air Sungai Kuantan tersebut.
Kemudian tanpa pikir panjang, merekapun melaporkannya kepada Rubis yaitu pegawai staf bagian pemerintahan di Nagari (Desa) setempat.
Setelah kedua orang warga ini melaporkan penemuan mayat tersebut kepada Rubis, maka Rubis pun langsung melaporkannya ke Polsek Sijunjung.
Maka bersadasarkan informasi tersebut Kapolsek Sijunjung, AKP. Usman Nurwidi, SH, langsung turun mendatangi TKP bersama Kanit Identifikasi Sat Reskrim Polres setempat Ipda Zalmi,
Kemudian juga dampingi oleh Kanit Reskrim Polsek Sijunjung, Aipda Ardion, SH, Bhabinkamtibmas, Bripka Hedycan, Bhabinkamtibmas, Briptu Lutfi.
Sebelum berangkat menuju TKP, Kapolsek .AKP. Usman Nurwidi, SH, juga menghubungi pihak-pihak terkait lainnya, seperti, Camat Sijunjung Khairuddin, SE, dan BPBD, setempat.
Sesampainya di TKP, Unit Identifikasi Sat Reskrim Polres Sijunjung, langsung melakukan indentifikasi awal, hasilnya yaitu mayat yang mengambang di sungai tersebut diduga berjenis kelamin laki-laki, sulit untuk dikenali karena beberapa bagian tubuh sudah tidak utuh lagi, mayat dalam keadaan tidak ada berpakaian dan di TKP tidak ditemukan identitas apapun
Setelah penanganan di TKP, selanjutnya mayat tersebut langsung dievakuasi ke RSUD Sijunjung, untuk dilakukan visum.
Berdasarkan perkiraan hasil visum oleh pihak RSUD Sijunjung ” Karena keadaan mayat tersebut sudah tidak utuh lagi dan perkiraannya mayat tersebut sudah lebih dari satu minggu, terangnya.
“Bagian tangan kiri dan kanan sudah tidak ada lagi, sedangkan bagian kepala hampir tinggal tengkorak”
Dan pada bagian badannya kelihatan tulang rusuk.
Begitu juga dengan bagian kaki , pada bagian kaki terlihat masih utuh baik kaki kiri maupun kaki kanan, cuman bagian jari jari kaki sudah terlihat bagian tulang belulangnya.
Sekarang mayat tanpa identitas tersebut disemayamkan di ruang jenazah RSUD Sijunjung.
Disini Kapolsek Sijunjung menghimbau “Bagi masyarakat yang merasa kehilangan keluarganya atau mengetahui informasi yang berkaitan dengan mayat tersebut! mohon menghubungi Polres Sijunjung atau Polsek Sijunjung”, himbaunya. ( aciak )