Sijunjung,dutametro.com .-Komisi Pemilihan Umum (KPU Kabupaten Sijunjung hadiri Rapat Koordinasi (Rakor) persiapan pembentukan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) untuk pemilihan Gubernur
dan wakil Gubernur, Bupati dan wakil Bupati, serta Walikota dan wakil Walikota tahun 2024, yang diinisiasi KPU RI. Rapat koordinasi tersebut dilaksanakan di Lombok Provinsi Nusa Tenggara Barat yang di mulai dari tanggal 10 sampai 12 November 2024.
Adapun tujuan rapat tersebut menurut Juni wandri, SH, M.Kn, Selaku ketua divisi sosialisasi parmas dan sdm, dapat melahirkan calon calon kpps yang berintegritas, calon kpps yang hebat dari proses pemilu sebelumnya.
Karena dalam proses rekrutmen sebelumnya masih ada kpps yang ada masalahnya, dan kedepan
Hal hal seperti ini jangan sampai terjadi lagi, maka hari ini dilakukan diskusi sehingga ada jalan solusi yang terbaik sesuai dengan regulasi yang ada kata Juni Wandri, sesuai dengan apa yang disampaikan oleh Anggota KPU RI, Parsadaan Harahap dalam sambutannya pada kegiatan rapat koordinasi itu.
Selain itu kata Anggota KPU RI, Parsadaan Harahap dalam sambutannya mengatakan, kurang lebih 7 hari lagi akan dilaunching pembentukan KPPS. Pada tahapan pembentukan KPPS tersebut, kata dia, diperlukan sinergi yang baik. Maka dari itu, komisioner dan sekretariat diundang untuk menghadiri Rakor tersebut agar bisa menyamakan pemahaman, sehingga tidak ada gap atau jarak antara keduanya.
Adapun Jajaran KPU Kabupaten Sijunjung yang ikut dalam Rakor tersebut ketua divisi sosialisasi parmas dan sdm Juni wandri, SH, M.Kn, sekretaris KPU Sijunjung, Sonata dan kasubag sosdiklih parmas sdm KPU kab Sijunjung. (def)