Suasana Peringatan HUT RI ke 79 di Sikakap Mentawai Pulau Terluar Indonesia

More articles

Sikakap,dutametro.com-Upacara pengibaran bendera merah putih dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke 79 tahun di Kecamatan Sikakap, Kabupaten Kepulauan Mentawai dimulai pukul 09.00 wib di lapangan Kantor Syahbandar Sikakap, Sabtu (17/8/2024).

Dengan Perwira Upacara Aiptu Anotona Gea, Komandan Upacara Aipda Muhammad Alfathon, bertindak selaku komandan pasukan pengibaran bendera Prajurit Kepala (Praka) Qudrotul Nur Hadiyansyah anggota PAM Pulau Terluar (Putar), dengan inspektur upacara Camat Sikakap Victor, pembaca Tek Proklamasi kemerdekaan Indonesia oleh Bin Geas Sihan, pembacaan doa oleh Pastor Paroki Sikakap, Dan pembacaan Tek Undang-undang Dasar 1945 Budi Wiharjo.

Inspektur upacara memasuki lokasi Upacara Bendera Merah Putih didampingi oleh Kapolsek Sikakap AKP Ronnal Yandra SH, Danramil 04 Sikakap Kapten CZI Masri, Danpos Kamla Sikakap Sertu Harum Syah, Kepala Desa Sikakap San Andi Iklas, Kepala Desa Matobe Rano Karno, Kepala Desa Taikako Viktor Saleleubaja, kepala Cabang Dinas pendidikan Kecamatan Sikakap Two Setiawan, KUA, Ketua BSI, dan tokoh masyarakat, Peserta upacara bendera HUT RI ke 79 berasal dari instansi pemerintah, guru-guru SD, SMP, dan SMA sederajat, kesehatan, aparatur desa, siswa SD, SMP, dan SMA sederajat, instansi perbankan, dan tokoh masyarakat.

Upacara Bendera Merah Putih HUT RI ke 79 tahun diiringi Drumband dari SMPN1 PUS dibawah.

Anggota Paskibraka HUT RI ke 79 terdiri dari siswa/siswi SMA Sederajat.

Victor, Camat Kecamatan Sikakap, mengatakan, tema kemerdekaan ke 79 tahun Nusantara Baru, Indonesia Maju, Mentawai merupakan bagian dari Negara Kesatuan Republik Indonesia, memiliki bermacam suku bangsa, bisa di katakan Indonesia kecil, walaupun berbeda-beda suku tapi masyarakat Mentawai hidup dalam rukun tanpa membedakan suku dan ras.

setelah Upacara pengibaran bendera merah putih, di kecamatan Sikakap juga diadakan bermacam kegiatan olah raga seperti panjat pinang, volly ball, futsal, dan lainnya, ucapnya.

Setelah upacara pengibaran bendera merah putih kegiatan dilanjutkan dengan interaksi dari drum band SMPN1 PUS, Antraksi kebangsaan dari SMAN 1 PUS, dan Pawai kemerdekaan yang dikuti oleh siswa/siswi mulai dari tingkat PAUD,TK, SD, SMP dan SMA Sederajat.

Pawai kemerdekaan tersebut diiringi oleh drumband dari MTsN 2 Mentawai dan SMAN 1 PUS. (SL)

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest