Dua Terduga Pelaku Pembunuhan Mayat Terbungkus Karung di Tanah Datar Diamankan

More articles

Dutametro.com.-Dua orang terduga pelaku pembunuhan terhadap mayat yang ditemukan terbungkus karung di Nagari Sungai Tarab, Kecamatan Sungai Tarab, Kabupaten Tanah Datar, berhasil diamankan oleh aparat kepolisian.

Kapolres Tanah Datar, AKBP Simon Yana Putra, mengungkapkan hal tersebut pada Selasa (25/2/2025), mengatakan bahwa dua pelaku yang terlibat dalam kasus ini telah ditangkap. “Dua orang pelaku terduga pembunuhan telah berhasil kami amankan,” ungkapnya.

Pelaku pertama diamankan di Kabupaten Tanah Datar. Berdasarkan hasil pemeriksaan terhadap pelaku pertama, polisi kemudian berhasil mengidentifikasi dan menangkap pelaku kedua yang melarikan diri ke Kota Langsa, Provinsi Aceh. “Dari bukti permulaan yang kuat, pelaku pertama kami amankan, dan dari hasil interogasi, ia menyebutkan bahwa temannya melarikan diri ke Aceh. Kami berhasil menangkap pelaku kedua pada Senin malam (24/2/2025) sekitar pukul 20.00 WIB di Kota Langsa, Provinsi Aceh,” jelas Kapolres.

Salah satu pelaku yang diamankan di Tanah Datar kini telah berada di Polres Tanah Datar untuk proses pemeriksaan lebih lanjut. Sementara itu, pelaku kedua yang ditangkap di Aceh sedang dalam proses penjemputan oleh Satreskrim Polres Tanah Datar. “Kami akan segera merilis informasi lebih lanjut,” tambahnya.

Kapolres juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah memberikan dukungan serta doa dalam proses pengungkapan kasus ini.

Sebelumnya, seorang gadis remaja berinisial CN (15) ditemukan tewas dalam keadaan terbungkus karung di pinggir jalan di Nagari Sungai Tarab pada Rabu (19/2/2025).

Jenazahnya kemudian dibawa untuk otopsi dan pada Kamis (20/2/2025) sore dipulangkan ke kampung halamannya di Nagari Sumanik, Kecamatan Salimpuang, Kabupaten Tanah Datar.

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest