Sawahlunto,Dutametro.com.-Wali Kota Sawahlunto Deri Asta,SH menjadi inspektur upacara peringatan hari lahir Pancasila Tahun 2023, di Lapangan Ombilin, pada Kamis 01 Juni 2023.
Dalam upacara itu, Wali Kota Deri Asta membacakan amanat dari Presiden RI Joko Widodo yang pada intinya sesuai dengan tema “gotong royong membangun peradaban dan pertumbuhan global”.
Usai upacara peringatan hari lahir Pancasila itu, Wali Kota Deri Asta menyerahkan bantuan dari Dewan Pengurus KORPRI kepada PNS yang akan memasuki masa pensiun, yaitu berupa uang senilai satu juta rupiah.
Masih dalam kesempatan usai upacara itu, diselenggarakan pula penyampaian terima kasih dari Pemko Sawahlunto kepada para Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Tahun 2022. (Muchtar An)