Kejuaraan Tenis se Sumatera HUT PTBA ke 43, Dukung Pariwisata dan UMKM Sawahlunto

More articles

Sawahlunto, dutametro.com – Sebanyak 55 pasang atau 110 orang petenis eksekutif ikuti kejuaraan tenis se Sumatera dalam rangka HUT PTBA ke 43 di lapangan tenis Saringan Sawahlunto, Jumat – Minggu (3 – 5/5/2024).

Membuka secra resmi Kejuaaraan Tenis itu Penjabat (Pj) Wali Kota Sawahlunto, Fauzan Hasan Jumat (3/5/2024) mengapresiasi iven yang digelar PT. BA bersama Pelti tersebut. Dia menilai, kejuaraan ini ikut berkontribusi dalam mendatangkan wisatawan kekota ini.
“Terimakasih atas partisipasi dalam ikut mendukung pembangunan dikota ini. Harapannya iven- iven seperti ini terus kontinyu digelar, kalau dapat lebih besar lagi jangkauannya,” kata dia.

Kepada peserta dan juga wasit Pj Fauzan Hasan berpesan untuk menjaga dan menjunjung tinggi sportivitas, sehingga pertandingan berjalan aman dan damai, silaturahmi terjaga dengan baik.

Ketua panitia Alman Syarief menuturkan, adapun peserta berasal dari Provinsi Lampung, Sumatera Selatan, Jambi, Pekanbaru, Medan dan Sumbar.
“Ini merupakan iven kedua yang digelar, dengan kategori kelompok umur (KU) 100 dan 115 tahun. Kali ini untuk KU 100 tahun diikuti 29 pasang dan KU 115 tahun 26 pasang,” terang Alman.

Sementara PT. BA UPO, Yulfaizon menyebut ini agenda ke dua kalinya, dan untuk peserta lebih meningkat kali ini.
“Dengan banyaknya peserta dari luar, yakni bisa berdampak positif bagi perekonomian masyarakat sekitar, seperti pengelola home stay dan juga UMKM,” kata dia.

Yulfaizon juga menyebut, pihak perusahaan senantiasa ikut mendukung pembangunan semua sektor dikota ini. Dan hal itu merupakan bentuk kepedulian perusahaan dalam keberadaannya dikota Sawahlunto.(rki)

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest