PLN Icon Plus Sumbagteng Perkuat Kehandalan Layanan Internet Melalui Pemeliharaan Infrastruktur Fiber Optic di Pekanbaru

More articles

PLN Icon Plus kembali menegaskan komitmen perusahaan dalam menjaga kehandalan layanan internet dan komunikasi bagi pelanggan dengan melakukan pemeliharaan rutin terhadap aset jaringan dan perangkat PLN Icon Plus. Dalam hal ini PLN Icon Plus Regional Sumatera Bagian Tengah melakukan pemeliharaan dan perawatan rutin pada infrastruktur fiber optic di Kota Pekanbaru. Hal ini merupakan upaya untuk memperkuat kehandalan jaringan dan mendukung berbagai layanan digital yang dibutuhkan masyarakat dan sektor industri. Adapun pemeliharaan rutin yang dilakukan berolakasi di Pekanbaru, tepatnya di Jalan Hangtuah. (13/11/2024)

Kegiatan pemeliharaan rutin ini menurunkan tim teknis PLN Icon Plus dengan melakukan kegiatan yang meliputi, perapian aset kabel fiber optic di segmen daerah Hangtuah. Dimana kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan stabilitas dan kehandalan jaringan, serta memastikan layanan tetap optimal bagi pelanggan di wilayah tersebut.

General Manager PLN Icon Plus Regional Sumatera Bagian Tengah, Bahru Rodi Ilmawan mengungkapkan bahwa kegiatan pemeliharaan ini merupakan bagian dari komitmen perusahaan untuk melakukan pengecekan dan perbaikan pada jaringan fiber optic yang menghubungkan berbagai titik penting di wilayah Pekanbaru. Pemeliharaan dilakukan agar dapat mencegah gangguan yang dapat memengaruhi kualitas layanan internet, komunikasi, serta konektivitas lainnya yang berbasis teknologi fiber optic.

“Pemeliharaan ini adalah bagian dari komitmen kami untuk memberikan layanan yang handal dan berkualitas tinggi. Kami terus berupaya memantau dan memperbaiki jaringan agar mampu memenuhi kebutuhan pelanggan, khususnya di area yang menjadi pusat aktivitas seperti Kota Pekanbaru. Selain itu, Kami memahami betapa pentingnya konektivitas yang stabil, terutama bagi pelanggan yang bergantung pada layanan digital untuk aktivitas sehari-hari. Oleh karena itu, tim kami selalu siap siaga dan berupaya memberikan yang terbaik” ujarnya

Pemeliharaan ini dilakukan dengan mengutamakan kenyamanan pelanggan dan meminimalisir gangguan pada waktu-waktu tertentu. PLN Icon Plus juga mengajak masyarakat untuk memberikan masukan-masukan kepada PLN Icon Plus terkait layanan yang diterima. Sehingga, PLN Icon Plus dapat memberikan kualitas layanan yang baik. Mengingat pentingnya pemeliharaan jaringan secara berkala sebagai langkah proaktif dalam mencegah gangguan.

Direktur Utama PLN Icon Plus, Ari Rahmat Indra Cahyadi menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen perusahaan untuk terus meningkatkan kualitas infrastruktur dan layanan digital. Dimana saat ini kebutuhan terhadap teknologi berbasis internet dan data sangat meningkat, dengan pemeliharaan infrastruktur fiber optic yang terjaga dapat memperkuat ekosistem digital dan mendukung percepatan transformasi digital yang kini tengah berkembang pesat di Indonesia. Untuk mendukung hal tersebut, PLN Icon Plus selalu mengingatkan kepada tim yang bertugas di lapangan untuk wajib mematuhi Standard Operation Procedure (SOP) dan mematuhi aturan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3), dengan penggunaan Alat Pelindung Diri (APD).

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest