Rabu, April 17, 2024

Tinjau Kesiapan Pengamanan Lebaran, Bupati Kunjungi Pos Pengamanan di Tanah Datar

Must read

Tanah Datar, Dutametro – Bupati Tanah Datar Eka Putra bersama Kapolres Tanah Datar AKBP Ruly Indra Wijayanto, Kapolres Padang Panjang AKBP Novianto Taryono, Kasdim 0307 Tanah Datar Kapten Inf. Imam M, Sekda Iqbal Ramadi Payana, Asisten Ekobang Abdul Hakim, Asisten Pemerintahan dan Kesra Elizar, Kadis Perhubungan Nusirwan, Kasat Pol PP Harfian Fikri, Kalaksa BPBD Yusnen, Kadis Kesehatan Yesrita Zedrianis, Kabag Pokopim Dedi Tri Widono, Kakan Kesbangpol Herison beserta jajaran lainnya, Minggu (1/5) meninjau Posko Pengamanan dan Pelayanan Lebaran Idul Fitri 1443 H tahun 2022 yang berada di wilayah Kabupaten Tanah Datar.

Adapun beberapa posko yang ditinjau diantaranya Posko Ombilin, Posko Kubu Karambia, Posko Air Terjun Lembah Anai, Posko Koto Baru dan yang terakhir Posko Lapangan Cindua Mato Batusangkar.

Disamping meninjau posko Bupati juga memberikan paket lebaran kepada seluruh posko, ini diberikan guna untuk mensuport para petugas yang bekerja siang dan malam melakukan pengamanan dan pelayanan kepada masyarakat disaat yang lain sedang merayakan Idul Fitri bersama keluarga.

Bupati dikesempatan itu mengatakan mengatakan bahwa dirinya bersama rombongan sejak siang berkeliling mengunjungi posko pengamanan lebaran bertujuan untuk memberikan semangat, dan motivasi kepada para petugas baik Polri, PNS juga tenaga kesehatan yang bertugas.

“Besok sudah lebaran, otomatis beberapa objek wisata pasti ramai dikunjungi oleh para wisatawan. Jadi kita perlu mengantisipasi kemacetan akibat meningkatnya jumlah kendaraan seperti di Tanjung Mutiara, Lembah Anai, Mega Mendung dan juga di kota Batusangkar itu sendiri. Kita berdiskusi dengan pihak kepolisian juga instansi terkait, bagaimana kita nantinya mengatasi kondisi ini,” ujar Eka Putra.

Selain itu, menurut Bupati kegiatan ini juga dimanfaatkan untuk meninjau situasi terkini kabupaten Tanah Datar sambil menunggu laporan dari seluruh kecamatan terkait dengan kegiatan takbir keliling.

“Memang lebaran tahun ini masyarakat dilarang untuk melakukan takbir keliling, alhamdulillah sampai malam ini belum ada laporan yang mengatakan adanya takbir keliling, yang ada cuma takbiran di masjid dan itu diperbolehkan,” terang Bupati.

Terkait dengan arus mudik disampaikan Bupati, bahwa sampai saat ini berdasarkan pantauan diperoleh informasi bahwa pada libur lebaran tahun ini ada sekitar 30 ribu perantau yang mudik ke Tanah Datar.

“Informasi yang kami peroleh saat sudah ada sekitar 30 ribu perantau yang pulang kampung, jumlah ini masih akan bertambah karena ada kabar bahwa perantau dari Pekanbaru saat masih berada diperjalanan menuju Tanah Datar,” tambah Bupati.

Terakhir, Bupati juga menghimbau kepada seluruh masyarakat agar selalu berhati-hati dalam berkendara, terutama kepada para pemudik.

“Kami telah menyiapkan beberapa posko, jadi kalau ada apa-apa dijalan silahkan menghubungi posko terdekat, dan petugas posko akan memberikan informasi yang dibutuhkan, baik tentang kesehatan, keamanan atau informasi lainnya yang dibutuhkan,” jelas Eka Putra.

Sementara, Kapolres Tanah Datar AKBP Ruly dikesempatan yang sama menyampaikan bahwa khusus di wilayah hukum Polres Tanah Datar ada tiga posko yang didirikan. Terdiri dari dua pos pelayanan dan satu pos pengamanan, untuk pos pengamanan dipusatkan di lapangan Cindua Mato Batusangkar.

“Khusus untuk pos pengamanan kita setiap hari selama H-7 dan H+7 kita menurunkan 14 personil gabungan, dan kegiatan yang dilakukan selain melakukan kegiatan pengamanan juga memberikan pelayanan khusus kepada kendaraan-kendaraan masyarakat yang melakukan kegiatan mudik. Disini memang bukan jalur utama, tetapi apabila terjadi kemacetan dari arah Bukittinggi, Padang atau daerah lainnya daerah kita ini menjadi jalur alternatif dan untuk itu kami sudah melakukan rekayasa lalu lintas,” ujar Kapolres.

Selanjutnya, AKBP Ruly juga mengatakan bahwa kegiatan lain yang dilakukan adalah memberikan informasi kepada masyarakat ketika terjadi kendala pada kendaraan, maka petugas juga bisa memberikan informasi dimana kendaraan itu bisa diperbaiki.

Terkait dengan meningkatnya volume kendaraan dan kondisi macet terutama disekitar pasar Batusangkar, Kapolres menjelaskan bahwa pihaknya juga telah berkoordinasi dengan instansi terkait dalam hal ini Dishub dalam mengantisipasi lokasi parkir sehingga nantinya tidak menambah situasi kemacetan yang semakin parah.(Prokopim)

More articles

IklanIklanIklan HuT RI

Latest article