Sawahlunto, dutametro.com – Prestasi gemilang diraih atlet Catur Pengkot Persatuan Olahraga catur Seluruh Indonesia (Percasi) Sawahlunto , diajang Kejuaraan Daerah (kejurda) Percasi Sijunjung Cup di Muaro Sijunjung, 31 Mei sampai 1 Juni 2025. Ditingkat senior atau umum, atlet Boy Purbadi meraih medali emas dan atlet Amli meraih medali perunggu. Sedangkan atlet Sawahlunto lainnya, N Manurung dan Agung Fernando masing-masing dirangking 4 dan 9.
Sementara dikategori junior (SD kelas 4-6), atlet Fajar Fatur Rahman meraih juara III. Dan untuk junior (SD kelas 1-3) atlet Najib Alfarizi rangking 8 dan Anyo Rasaki nan Bisa di rangking 9.
Atas Raihan prestasi itu, Ketua Pengkot Percasi Kota Sawahlunto Nurilman ungkapan rasa syukur dan sangat kepada seluruh atlet.
“Bangga kita dengan atlet junior yang masih belia bisa juara dan masuk 10 besar. Ini akan jadi motivasi besar bagi sekolah catur Percasi Sawahlunto untuk melahirkan atlet berprestasi,” kata Nurilman yang biasa disapa uwak itu.
Terpisah, Sekretaris Pengkot Percasi Kota Sawahlunto Adrizal juga menyampaikan apresiasinya kepada KONI kota Sawahlunto dan orang tua atlet yang mensupport anak- anak tersebut.
“Ibu menjadi pendongkrak semangat Percasi Sawahlunto untuk melakukan pembinaan dan meningkatkan prestasi kedepannya,” sampai dia.
Sebelumnya, Pengkot Percasi Sawahlunto resmi punya sekolah catur, Saat ini sudah 50 siswa yang mendaftar. Harapannya akan dapat lahir atlit – atlit potensial bergelar master yang mampu mengharumkan nama kota ditingkat regional maupun Nasional.(rki)



