Solsel, dutametro.com – Kabupaten Solok Selatan memiliki kekayaan kebudayaan yang beragam. Kendati berada di tanah Minang, namun beragam budaya bercampur baur di tanah Sarantau Sasurambi ini.
Kebudayaan ini terpampang dalam Pawai Kebudayaan yang dilaksanakan dalam rangka meramaikan perayaan ulang tahun Kabupaten Solok Selatan ke-22 di awal tahun ini.
Bupati Solok Selatan H. Khairunas mengatakan pawai kebudayaan ini menjadi cermin ada dan tradisi seluruh wilayah Solok Selatan mulai dari Kecamatan Koto Parik Gadang Diateh hingga ke ujung Kecamatan Sangir Balai Janggo dan Sangir Batang Hari.
“Pawai ini bukan sekedar rangkaian saja, tapi cermin kekayaan adat, seni, tradisi, dan kearifan lokal Solok Selatan yang diwariskan pendahulu kita. Ini menjadi kesempatan untuk mengenalkan kekayaan kebudayaan tersebut ke masyarakat Solok Selatan,” kata Khairunas dalam Pawai Kebudayaan di RTH Solok Selatan, Senin (5/1/2026).
Menurutnya, budaya menjadi akar kekuatan Solok Selatan, yang menjadi salah satu dasar pembangunan di daerah.
Kebudayaan yang beragam ini juga menjadi wujud masyarakat yang berbudaya, religius, dan terbuka dengan perkembangan.
Banyak budaya dipertontonkan dalam pawai kebudayaan kali ini. Meski bertema sama, menariknya kebudayaan ini telah diserap dan disesuaikan dengan kondisi di daerah lokal masing-masing. Bahkan di beberapa wilayah, adat Jawa pun ikut diserap dan disesuaikan dengan kebudayaan lokal lainnya. (Med)



