Sabtu, Juli 27, 2024

Keluarga 2 Pelaku Penikaman Pria Lerai Perkelahian di Makasar Diungsikan Polisi Usai Rumahnya Dibakar Warga

More articles

Makassar, Dutametro.com – Terkait kasus perkelahian dan aksi penikaman yang dilakukan dua orang pria bernama Safarudin dan Sahrir hingga tewasnya seorang pria bernama Agung Sutte di Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), keluarga kedua pelaku ini terpaksa diungsikan sementara usai rumahnya dibakar warga untuk menghindari reaksi susulan keluarga korban.

Menurut Panit 1 Reskrim Polsek Manggala Iptu Akbar Sirajuddin, mengatakan “Jadi setelah kejadian itu orang tua pelaku itu mengamankan diri ke rumah keluarganya karena ketakutannya ada reaksi dari keluarga korban,” ujarnya, Rabu (5/7/2023).

Kemudian lanjut Akbar menyebutkan, hingga kini anggota Opsnal Polsek Manggala juga masih melakukan patroli di sekitar lokasi rumah yang dibakar warga. Adapun hal ini dilakukan guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.

Akbar mengatakan, “Kalau di sekitar rumah tersangka masih dijaga sifatnya patroli mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan,” sebutnya.

Diketahui, polisi telah menangkap Safarudin (31), tersangka utama yang melakukan penikaman terhadap seorang pria bernama Agung Sutte saat hendak melerai perkelahian di Makassar. Namun sebelumnya polisi telah terlebih dahulu menangkap Sahrir yang merupakan saudara Safarudin.

Sementara itu Kapolrestabes Makassar Kombes Mokhamad Ngajib, menyebutkan “Hari ini bisa kita amankan dua orang yang patut kita duga sebagai pelakunya,” ujarnya, Rabu (5/7).

Untuk pelaku Safarudin ditangkap di sekitar Komplek Hartaco Indah, Kecamatan Tamalate, Makassar pada siang tadi. Sementara Sahrir ditangkap sehari sebelumnya yakni pada Selasa (4/7). Selanjutnya keduanya telah diamankan ke Polrestabes Makassar.

“Mereka (kedua pelaku) ini kakak beradik,” ucap Ngajib.

Adapun peristiwa pembunuhan itu terjadi di Jalan Ujung Bori, Kompleks Aditarina, Kecamatan Manggala Makassar, Selasa (4/7) dini hari. Sedangkan korban Agung ditikam lantaran disangka hendak membantu salah satu warga yang sedang berkelahi dengan pelaku.

Dikatakan Kasi Humas Polrestabes Makassar Kompol Lando Sambolangi, “Korban melerai hingga temannya (pelaku) tikam korban, dia sangka kenapa korban membantu, akhirnya dia tikam,” pungkasnya.(H.A)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest