Bengkulu, DM – Kegiatan tausyiah akbar yang digagas oleh komunitas media dan ormas tetap dilaksanakan. Namun untuk lokasi kegiatan, jajaran pengurus maupun kepanitiaan sepakat untuk berpindah lokasi.
Awalnya, kegiatan keagamaan tersebut akan dilaksanakan di lapangan sport center pantai panjang Bengkulu, namun akibat adanya beberapa kendala dan akhirnya dialihkan ke masjid At Taqwa Kota Bengkulu.
“Berdasarkan pertimbangan kami (panitia,red), berhubung waktu semakin mendesak, akhirnya lokasi kegiatan tausyiah akbar kita laksanakan di masjid At Taqwa,” ungkap Agus Black selaku ketua pelaksana kegiatan tausyiah akbar.
Sejauh ini, Agus masih mengharapkan dukungan atau suport dari berbagai pihak hingga sampai dua hari kedepan.
“Kegiatan tausyiah ini In Shaa Allah tetap kita laksanakan, hanya perubahan lokasi saja. Kami masih berjuang dan bahkan sangat yakin diluar sana masih banyak para dermawan yang akan suport, karena ini kegiatan ibadah dan keagamaan. Kami sangat yakin akan hal itu,” tutupnya.
Untuk diketahui, beberapa perwakilan media dan ormas tergabung dalam komunitas media dan ormas akan melaksanakan kegiatan tausyiah akbar dalam rangka turut memeriahkan Tahun Baru Islam pada hari Ahad, 14 Juli 2024 pukul 13:30 WIB bertempat di masjid At Taqwa Kelurahan Anggut Atas Kota Bengkulu.
Kegiatan tausyiah akbar ini bersifat umum. Jadi selain undangan, siapa saja boleh menghadiri tausyiah ini. Untuk pengisi tausyiah, pihak komunitas media dan ormas mengundang ustad Agus Dody, M.Pdi yang berasal dari Provinsi Sumatera Selatan (Palembang). (tk)