spot_img

Satlantas Polresta Bukittinggi gelar Operasi Patuh Singgalang 2025

Bukittinggi ,dutametro.com.–  Satlantas Satuan lantas Polresta Bukittinggi tengah mengoptimalkan pelaksanaan Operasi Patuh Singgalang 2025, yang digelar selama dua pekan, mulai 14 hingga 28 Juli 2025. Operasi rutin tahunan ini bertujuan menekan angka kecelakaan serta meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat dalam berlalu lintas.

“Kasat Lantas Polresta Bukittinggi, AKP Muhammad Irsyad Fathurrachman, menjelaskan bahwa operasi tahun ini mengedepankan strategi edukatif, preventif, dan preventif sebelum masuk ke tahap penindakan hukum. Penindakan akan difokuskan pada pelanggaran-pelanggaran lalu lintas yang berpotensi menimbulkan kecelakaan fatal.

“Pelanggaran seperti menggunakan ponsel saat berkendara, mengemudi di bawah umur, tidak memakai helm atau sabuk pengaman, melawan arus, berkendara dalam pengaruh alkohol, hingga melebihi batas kecepatan menjadi perhatian utama dalam operasi ini,” ujar Irsyad
Sumbar Bentuk Tim Investigasi
“Imbauan kami kepada masyarakat: pastikan surat-surat kendaraan lengkap, gunakan helm SNI, dan patuhi rambu serta marka jalan. Keselamatan harus menjadi prioritas utama dalam setiap perjalanan,” jelas Irsyad.. (zlk)*

Must Read

Iklan
iklan

Related News