Kebakaran di Perumahan Pesona II Padang, Api Hanya Hanguskan Satu Kamar Tidur

More articles

Padang,dutametro.com.-Kebakaran terjadi di Perumahan Pesona II No. B4, Kelurahan Lubuk Buaya, Padang, pada Kamis (23/1/2025) malam. Pemilik rumah, Widya Ningsih (43), melaporkan asap mengepul dari lantai dua sekitar pukul 19.03 WIB.

Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang merespons cepat, mengerahkan tiga unit dengan 30 personel, yang tiba di lokasi dalam tujuh menit dan berhasil memadamkan api pada pukul 19.35 WIB.

Kebakaran hanya menghanguskan satu kamar tidur berukuran 3 x 3 meter persegi dan diperkirakan merugikan Rp15 juta. Tidak ada korban jiwa atau luka-luka.

Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan. Petugas mengapresiasi warga yang cepat melapor dan mengimbau pentingnya pemeriksaan rutin instalasi listrik serta akses jalan yang aman bagi kendaraan darurat.

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Latest