spot_img

Walikota yakin Perekonomian di Kawasan Kota Lama akan Meningkat

Bengkulu, DM – Kawasan Kota Lama di seputaran kampung Kota Bengkulu yang selama ini sepi, akan ramai kembali. Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi optimis akan hal ini bila Pemkot Bengkulu telah merevitalisasi pasar Barukoto I dan Barukoto II. Apalagi setelah kantor walikota pindah ke mess pemda.

Bahkan Dedy yakin bukan hanya ramai, namun perekonomian di kasawan kota lama itu juga akan semakin menggeliat. Ini dikatakan Dedy saat meninjau gedung mess pemda belum lama ini.

“Saya yakin kalau Barukoto I Barukoto II direvitalisasi, kemudian kantor walikota di sini (mess pemda) maka kota lama, kota tua ini akan hidup lagi. Sehingga program ekonomi itu akan meningkat dan menggeliat,” ujar Dedy.

Saat ini, kata Dedy tinggal menunggu penyerahan mess pemda secara resmi dari Gubernur Bengkulu Helmi Hasan untuk kemudian mulai dikelola dan dimanfaatkan oleh Pemkot Bengkulu sebagai kantor walikota.

“Insya Allah mohon doanya kita pastikan nanti ketika diberikan pak gubernur ini akan jadi pusat kota khusus kantor walikota. Gedung ini ketimbang mubazir dan terbengkalai, kalau kita jadikan kantor walikota, lalu akan berdampak pada ekonomi masyarakat sekitar,” demikian Dedy. (R)

Must Read

spot_img

Related News

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini