Sawahlunto, dutametro.com – Rapat kerja (raker) 1 bersama cabang olahraga, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Sawahlunto sampaikan persiapan menuju Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sumatera Barat 2025. Dibuka oleh Wakil Ketua I Boy Purbadi raker juga menyampaikan program kerja KONI Sawahlunto periode 2024 – 2028 di ruang rapat KONI setempat, Rabu (26/2/2025).
Bersama.Wakil Ketua III Aspil dan Sekretaris Umum KONI Sawahlunto Reynaldi Syaputra ditegaskan pentingnya komitmen bersama untuk mendukung kemajuan olahraga melalu program kerja yang telah dirumuskan.
“KONI tidak akan dapat sukses dalam meningkatkan pembinaan dan prestasi olahraga dikota ini jika tidak didukung oleh cabor-cabor yang ada,” kata dia.
Sesuai arahan ketua umum Jhon Reflita KONI Sawahlunto harus bergerak cepat terutama untuk menghadapi Porprov. Dan melalui raker bersama cabor ini diminta masukan, saran dan juga komitmen bersama untuk suksesi Porprov dan program kerja yang ada.
“Hasil pertemuan bersama Gubernur dan Dispora Sumbar didapat informasi bahwa bonus peraih medali PON 2024 akan dicairkan pada 2025 ini. Selain itu Gubernur menyampaikan pada 2025 dan 2027 Porprov akan digelar kembali. Dan diharapkan KONI kota/kabupaten mulai melakukan konsolidasi persiapan menuju ivent tersebut,” jelas dia.(rki)