Sawahlunto, dutametro.com.- Sukses lakukan pembibitan dan penanaman Kaliandra sebanyak 1500 batang pada bulan Januari lalu, Kelompok Tani Ngalau Harimau kembali lakukan penanaman tahap kedua sebanyak 2500 batang bibit Kaliandra hasil pembudidayaan sendiri, bertempat di kawasan Ngalau Harimau Desa Kolok Nan Tuo, Kecamatan Barangin, Kota Sawahlunto, Kamis (27/03/2025).
“Insyaallah, tahap ketiga nanti kami akan lakukan penanaman sebanyak 6000 batang bibit lagi” kata Erichan R. BAc Dt Malin Panghulu, ketua Kelompok Tani tersebut pada awak media di lokasi pembibitan.
Adapun dana atau pembiayaan kegiatan ini adalah berkat bantuan dana CSR dari PT PLN Indonesia Power UBP Ombilin dalam rangka mendukung program pemerintah dibidang pengembangan energi baru dan terbarukan”
“Selain mendukung program Pemerintah, penanaman Kaliandra juga kami harapkan dapat menjadi salah satu sumber pemasukan atau perputaran ekonomi masyarakat karena pohon ini punya nilai ekonomis yang menjanjikan” kata Malin Panghulu.
Bendahara kelompok tani, Jasril Dt Paduko Suanso pada kesempatan yang sama menambahkan bahwa selain sebagai sumber energi baru terbarukan, kaliandra merah juga memiliki fungsi atau manfaat lain di antaranya daun untuk pakan ternak, buanganya untuk makanan lebah penghasil madu (galo-galo) dan rantingnya dapat dikembangkan sebagai wood pellet.
“kami berharap pada perusahaan2 yang bergerak dalam bidang pertambangan batubara di Sawahlunto ini untuk dapat bekerjasama dengan menyalurkan dana CSR masing-masing guna mendukung program pemerintah sekaligus menggerakkan roda perekonomian masyarakat” ucap Paduko Suanso.
*marjafri