Sabtu, Juli 27, 2024

Ketua DPRD Terima Kunjungan Audensi Perwakilan Forum BPD Kabupaten Pulang Pisau

More articles

dutametro.com.-Ketua DPRD Pulang Pisau H. Ahmad Rifai menerima perwakilan Dewan Permusyawaratan Desa ( BPD) . selasa 28 Mei 2024.

Dalam kunjungan tersebut Rombongan Perwakilan Badan Permusyawaratan Desa ( BPD) dipimpin oleh Karlulin selaku Ketua BPD Desa Hanjak Maju Kecamatan Kahayan hilir kabupaten Pulang pisau.

Kunjungan perwakilan BPD tersebut bermaksud menyampaikan rencana pelantikan dan pengukuhan forum BPD tingkat Kabupaten Pulang pisau.

” Kami menyambut baik rencana pelantikan dan Pengukuhan Forum BPD tingkat Kabupaten ini selanjutnya tetap berkoordinasi dengan DPMD sesuai tupoksinya menaungi pemerintahan desa” Ungkap Ketua DPRD.

Saat dihubungi media ini Ketua Forum BPD Kabupaten Pulang Pisau Karlulin mengemukakan bahwa kunjungan pihaknya ke DPRD Kabupaten Pulang pisau tersebut dalam rangka bersilaturahmi sekaligus meminta saran dan pendapat terkait rencana pelabtikan dan pengukuhan forum BPD tingkat Kabupaten Pulang pisau.

“Kunjungan silaturahmi kami ke DPRD Pulang pisau bersama rekan-rekan BPD dalam rangka menyampaikan rencana pelantikan dan pengukuhan Forum BPD tingkat kabupaten Pulang pisau, ” Ucap Karlulin.

“Apa yang menjadi aspirasi kami terkait rencana pelantikan dan pengukuhan forum BPD ini disambut baik oleh ketua DPRD ” lanjutnya.

Karlulin menambahkan, setelah menemui ketua DPRD pihaknya juga menyempatkan waktu bertemu dengan Kepala Dinas PMD Kabupaten Pulang Pisau.

Menurut Karlulin Kadis PMD di dampingi Kabid Kelembagaan saat ditemui pada juga menyambut baik rencana tersebut, selain itu agar BPD terus meningkatkan Sinergitas dengan Pemdes guna membangun desa masing -masing.

” Pak kadis menyampaikan agar BPD dan Pemdes terus bersinergi dalam menata pembangunan di desa, apabila ada permasalahan internal segera di luruskan sesuai dengan tugas dan fungsinya masing-masing ” ujar Karlulin.

“Direncanakan dalam waktu dekat jajaran BPD akan melakukan rapat internal, untuk nama organisasinya belum diputuskan kemungkinan bernaung di ABPEDNAS” tutupnya. (R)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisement -spot_img

Latest