Bogor, dutametro com – Duo siswa Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 2 Sawahlunto berhasil menjadi juara I Nasional diajang Madrasah Robotic Competition (MRC) 2025. Mewakili Sumatera Barat duo siswa itu, Muhammad Arya Pratama dan Zhafira Zefenza berjaya dan unggul atas MU Khairul Ummah Bekasi Juara II dan MI Diniyah Putri Lampung Juara III,dan berhak menyandang juara Nasional di grand final MRC yang digelar pada 01 November 2025 di Bogor.
“Alhamdulillah, duo anak kita mempersembahkan prestasi terbaik untuk Sawahlunto dan Sumatera Barat. Usaha tidak mengkhianati hasil. Tidak ada yang tidak mungkin jika kita berusaha sebaik-baiknya,” kata Kepala Kantor Kementrian Agama (Kemenag) kota Sawahlunto Dedi Wandra.
Dia menyebut, Muhammad Arya Pratama dan Zhafira Zefenza bertanding di kelas mobile robot labirin.Prestasi ini kata Dedi Wandra menjadi bukti bahwa anak-anak Sawahlunto mampu bersaing di tingkat nasional.
“Dan ini menunjukkan, bahwa anak madrasah juga mampu bersaing dan menguasai tekhnologi didamping menguasai ilmu agama Islam,” kata dia.
Final MRC 2025 ditutup langsung oleh Wakil Menteri Agama Romo Muhammad Syafii di Bogor, Sabtu (1/11/2025). Dalam acara puncak ini, ratusan pelajar madrasah dari seluruh Indonesia menampilkan kecerdasan dan kreativitas luar biasa dalam dua kategori utama: Robot Karya Inovasi (jenjang MTs dan MA) serta Mobile Robot Labirin (jenjang MI, MTs, dan MA).
Menurut Wamenag Syafii, kompetisi ini bukan hanya soal juara, tapi tentang masa depan.
“Pemuda madrasah hari ini harus menjadi pemimpin teknologi hari ini. Tantangan masa depan menunggu untuk dijawab sejak sekarang,” ujar dia (riky)



