Sawahlunto, Dutametro – Sepasang kekasih berinitial TW(35) dan TN (25) digrebek Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Sawahlunto. TW yang juga Kepala Teknik Tambang (KTT) PT Dasrat Sarana Arang Sejati itu diduga kuat mengkonsumsi narkoba ditangkap di Hotel Parai Kota Sawahlunto, Rabu (5/1/2022) malam.
Kepala BNN Kota Sawahlunto AKBP Erlis melalui melalui Kepala Seksi Pemberantasan AKP Taufik membenarkan pengrebekan yang dipimpin Kepala BNN Kota Sawahlunto penggerebekan sepasang kekasih di Hotel Parai itu.
“ penangkapan ini berdasarkan hasil pemantauan serta informasi yang didapat tim BNNK Sawahlunto melakukan penggeledahan sekira pukul 1740 Wib di kamar 217 hotel Parai” kata Taufik Kamis (6/1/2022)
Dari pengeledahan itu, sebutnya terdapat alat bukti berupa 1 (satu) paket narkoba jenis sabu, 1 (satu ) paket sabu sudah terpakai disertai alat hisap bong, 2 (dua) handphone serta uang yang belum diketahui jumlahnya.
“ usai penangkapan dan TW mengakui perbuatannya juga dilakukan penggeledahan di kantor TW dan dilanjutkan dengan introgasi serta penahanan TW dan TN bersama barang bukti di BNN Kota Sawahlunto” pungkasnya.(T.Ab)