Kabupaten Malang, dutametro.com – Perdana, Pengajian Eksekutif Di Laksanakan Di Nendes Kombet (NK) Cafe Di Hadiri K.H. Marzuki Mustamar.Pengajian Eksekutif yang di laksanakan di NK Cafe dalam rangka peresmian salah satu wahana kolam renang terbarunya, dihadiri K.H. Marzuki Mustamar.
Pada kegiatan yang dihadiri sejumlah pengusaha muda nahdliyin ini, juga dilaksanakan santunan kepada anak yatim piatu serta penyandang disabilitas.
Kegiatan diawali dengan pembacaan ayat suci Al Quran oleh santri dan santriwati penyandang disabilitas yang berlangsung penuh suka cita serta diikuti penuh khitmad oleh seluruh hadirin.
Dalam sambutannya membuka Pengajian Eksekutif di NK Cafe,
K.H. Noor Shodiq Askandar, SE, MM
Mewakili Owner NK Kafe, Djoni Sudjatmoko yang berhalangan hadir, menyampaikan, “Selamat datang kepada para hadirin, Terkhusus K.H. Marzuki Mustamar, juga hadirin dari berbagai latar belakang profesi, serta hadirin yang mengikuti Pengajian Eksekutif hari ini semoga menjadikan berkah,” tutur sosok yang juga dosen tetap FEB Unisma serta Wakil Rektor II Universitas Islam Malang. Pada (13/8/2024), di Jl. Raya Kasin No.200, Dsn. Kasin, Ds.Ampeldento, Kec. Karang Ploso, Kabupaten Malang, petang.
Selanjutnya, K.H. Marzuki Mustamar menyampaikan tausiyahnya, agar masyarakat muslim dalam kehidupan sehari-sehari senantiasa menjaga sikap juga hati, “Sebaik-baiknya ilmu yang di miliki seseorang sebaiknya bermanfaat bagi masyarakat, sebagai contoh ilmu yang dimiliki seorang kiai akan bermanfaat jika disampaikan ke umat. Untuk itu, modal awal untuk menyampaikannya adalah sehat jasmani, sehingga bisa hadir di pengajian yang dihadiri umat. Selanjutnya sehat rohani, yakni hatinya harus tulus dan baik sehingga senantiasa berbaik sangka dan doanya tidak untuk mencelakakan orang lain. Demikian juga kepada setiap masyarakat juga sama, jika ingin bermanfaat harus punya modal sehat jasmani dan rohani, sehat jasmani yakni mampu berkerja dan melaksanakan ibadah lainnya. Serta sehat rohani, menjaga hati dan senantiasa berprasangka baik kepada sesama.” Ulas Beliau
Dalam peresmian kolam renang untuk dewasa sebagai salah satu wahana wisata di NK Cafe dilaksanakan secara simbolis oleh K.H. Marzuki Mustamar dengan menggunting pita dengan di dampingi sejumlah Kiai top Malang raya, berkenan K.H. Marzuki Mustamar mengawali menggunakan kolam renang pertamakalinya untuk bersuci (Wudhu) guna menunaikan ibadah shalat maghrib.
Ditemui saat ramah tamah bersama seluruh hadirin, K.H. Noor Shodiq Askandar, SE, MM. menyampaikan harapannya, “Kegiatan hari ini, yang dihadiri oleh sejumlah pengusaha muda nahdliyin, semoga mampu menginspirasi yang lainnya. Sehingga kegiatan yang sangat bermanfaat dan penuh berkah ini dapat terus berkesinambungan bergilir pada tiap-tiap lokasi usaha,” Tutup sosok yang tercatat aktif memiliki beberapa aktivitas usaha seperti Komisaris PT. BPR NUSUMMA JATIM, Direktur Lembaga Manajemen Fakultas Ekonomi UNISMA, Dewan Pengawas Usaha BMW NU Malang, Komisaris PT. NJA Malang, Pemegang Hak Merek AQNU, Direktur Utama CRTV Malang. dan memiliki spesifikasi keilmuan di bidang Kewirausahaan.
(sG)