Sungai Penuh, dutametro.com – Kesehatan adalah aspek penting dalam kehidupan yang harus dijaga oleh setiap individu. Dan kegiatan yang diciptakan untuk menjaga kesehatan agar tetap bugar dan sehat adalah dengan cara melakukan kegiatan senam bersama seperti yang di lakukan oleh Pemerntah Desa, ibu- ibu PKK dan warga guna menjaga agar semua tetap sehat baik jasmani maupun rohani, kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Kepala Desa Pondok Agung, Indra Jaya, Camat Pondok Tinggi, dan Ketua TP. PKK Jumat pagi (18 Juli 2025).
Salah satu kegiatan utama dalam kegiatan ini adalah senam bersama dengan masyarakat dan ibu-ibu dari PKK, senam tersebut di lakukan tepatnya di halaman Yg berlokasi di dusun temenggung desa Pondok agung Kecamatan Pondok Tinggi. Kegiatan ini tidak hanya di ikuti oleh ibu- ibu PPK melainkan warga ikut serta dalam giat tersebut. Senam dipilih karena merupakan cabang olahraga yang mudah dilakukan oleh semua kalangan masyarakat, baik muda maupun tua.
Dalam hal ini Kepala Desa Pondok Agung, Indra Jaya menyampaikan,” rasa bangganya atas semangat warga yang peduli terhadap kesehatan. Ia menegaskan bahwa kesehatan masyarakat menjadi salah satu prioritas utama pemerintah desa.” Ujar Kades Indra.
” Kami akan terus mendukung kegiatan seperti ini karena kesehatan adalah modal utama untuk produktivitas dan kesejahteraan masyarakat. Kami berharap dengan senam rutinitas yang setiap seminggu sekali di adakan nantinya bisa lebih mempererat lagi hubungan antar sesama warga masyarakat Desa Pondok Agung.
Kades Indra juga mengatakan, melalui senam ini warga dapat meningkatkan kesehatan kebugaran fisik mereka, disamping itu program ini juga mempererat hubungan sosial dan membangun kebersamaan antar Pemerntah Desa dan warga. Kegiatan senam bertujuan untuk meningkatkan kesadaran warga tentang pentingnya berolahraga secara rutin atau minimal seminggu sekali.” Ujarnya.
Lebih lanjut Kades Indra mengatakan,” dengan kegiatan ini dapat dilanjutkan menjadi rutinitas mingguan para warga untuk senantiasa menerapkan hidup sehat tanpa perlu melakukan olahraga yang berat. Inisiatif ini diharapkan mampu membentuk kesadaran di kalangan masyarakat mengenai pentingnya aktivitas fisik secara teratur sebagai bagian dari gaya hidup sehat. Selain itu, diharapkan juga program ini dapat mendorong terciptanya lingkungan sosial yang lebih erat di Desa Pondok Agung.” Ungkapnya. (Jn)