spot_img

Debat Publik Kedua Di Gelar Di Convention Hall SLG Kediri

Kediri,Dutametro.com.-Komisi Pemilihan Umum (KPU) kabupaten kediri menggelar Debat Publik kedua atau terakhir pemilihan Bupati dan wakil Bupati Kediri periode 2024-2029 di convention hall simpang lima gumul (SLG) kediri jl. Erlangga kecamatan ngasem.pada kamis malam 14 November 24

Debat Publik yang kedua atau yang terakhir ini membantu masyarakat memahami dan membandingkan visi serta program kerja masing-masing calon, sehingga mereka dapat membuat keputusan yang lebih informatif dalam memilih pemimpin masa depan mereka.perlu di ketahui debat ini juga melibatkan lima Fanelis dari kalangan akademisi dan praktisi hukum.

“Acara diawali dengan sambutan Ketua KPU Kabupaten Kediri, Nanang Qosim diantaranya, Dia meminta kepada kedua calon agar bisa memaparkan visi dan misinya kepada warga Kabupaten Kediri untuk menentukan pilihannya nanti pada tanggal 27 November 2024.

Nanang berharap kepada seluruh Warga masyarakat Kabupaten Kediri terutama pendukung kedua calon agar bisa menjaga suasana kondusif.

“Persaingan memang ada tetapi harus tetap bersama menjaga sportifitas saling menghargai, karena kita semua adalah bangsa Indonesia, karena kita adalah anak negeri,” ujarnya.

“Lima tahun adalah jalan untuk menuju pemilihan tetapi setelah itu siapa yang terbaik yang akan terpilih. Tapi setelah itu kita tetap menjadi saudara sesama warga Kabupaten Kediri,” lanjutnya.

Nanang juga berpesan kepada seluruh yang hadir maupun yang ada dirumah menyaksikan live melalui beberapa televisi swasta dan chanel Youtube untuk bersama-sama menyukseskan Pilkada serentak tahun 2024 dengan menggunakan hak pilihnya.

“Mari kita gunakan hak pilih kita jangan sampai golput atau menentukan pilihan pada Orang lain,” tandas Nanang mengakhiri sambutannya.(Ndi)

Must Read

spot_img
spot_img

Related News