Sanana, dutametro.com – Upacara Memperingati HUT RI ke-78 di Mangoli Selatan Berjalan Dengan Baik.Upacara memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-78 tahun 2023 di Kecamatan Mangoli Selatan, Kabupaten Kepulauan Sula (Kepsul) berjalan dengan khidmat, Kamis (17/8/2023).
Dalam upacara memperingati hari besar Nasional tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Pemerintahan Kecamatan, Djafar Umanahu, sebagai Inspektur Upacara. Sementara Komandan Upacara dipandu oleh, PRADA Harjo Sapsuha.
Amatan media ini, Upacara berjalan dengan lancar hingga selesai. HUT RI ke-78 di Kecamatan Mangoli tersebut, penuh haru dan tangis yang bercucuran dari Warga dan Orang Tua Wali Pasukan pengibaran Sang Saka Merah Putih, Paskibraka Mangoli Selatan.
Inspektur Upacara, Djafar Umanahu, usai Pimpin Upacara kepada media ini mengatakan, merasa ada hal yang berbeda, sentuhan semangat dan kerja sama lebih terasa
Terpisah, Ketua Panitia, Hamsim Umaternate, lewat kesempatan tersebut, kepada media ini mengungkapkan rasa terimakasih untuk seluruh keterlibatan demi menyukseskan Perayaan HUT RI ke-78 di Kecamatan Mangoli Selatan.
Selain itu, kata Hasim, sumber anggaran berasal dari kas Pemerintah Kecamatan yang dapat menopang berjalannya kegiatan tersebut.
“Selaku ketua panitia tentunya berterima kasih penuh kepada seluruh partisipasi tenaga yang dapat membantu kerja kepanitian,”pungkasnya.
Sekedar diketahui, Upacara memperingati HUT RI ke-78 itupun dihadiri oleh para Kepala Desa serta jajaran Pemerintahan, dan seluruh Kepala Sekolah Kecamatan Mangoli Selatan.
(ikdrakel)